Saturday, December 19, 2020

Fitur Aplikasi Sitolaut Permudah Akses Tol Laut Secara Online

Fitur Aplikasi Sitolaut

Fitur aplikasi Sitolaut resmi dapat dimanfaatkan mulai 15 Desember 2020. Aplikasi Sitolaut merupakan salah satu bukti inisiasi Direktorat Lalu Lintas dan Angkatan Laut Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan.

Hadirnya aplikasi ini bertujuan untuk meningkatkan layanan tol laut yang bakal hadir. Aplikasi Sitolaut resmi diluncurkan oleh Kementrian Perhubungan (Kemenhub) Budi Karyadi Sumadi.

SITOLAUT atau Sistem informasi Logistik Tol Laut merupakan salah satu aplikasi yang dapat menunjang beragam kegiatan operasi laut.

Dengan aplikasi ini, pergerakan kapal hingga adanya perbedaan harga pun dapat terpantau dengan mudah. Aplikasi ini hadir dengan beragam fitur yang sangat bermanfaat.

Baca Juga : Aplikasi Info BMKG, Beragam Fitur Hingga Peroleh Penghargaan Dunia

Fitur Aplikasi Sitolaut

Kehadiran aplikasi Sitolaut bertujuan untuk memonitor keseluruhan kegiatan tol laut, mulai dari pergerakan barang dari suplier hingga sampai ke reseller.

Menhub Budi Karya Sumadi berharap dengan adanya aplikasi ini, mampu meningkatkan konektivitas pengiriman tol laut dengan tujuan agar dapat menjangkau daerah terluar, tertinggal, serta daerah perbatasan (3TP).

Dengan demikian, hasil bumi yang utamanya berasal dari Indonesia Timur, dapat terdistribusi menuju daerah lain di Indonesia.

Dengan hadirnya aplikasi Sitolaut, hasil bumi dari Indonesia Timur dapat berjalan dengan proses angkut oleh kapal-kapal kita, yang selanjutnya dapat dibawa ke Jawa.

Sehingga masyarakat Jawa dapat mengkonsumsi hasil bumi dari Indonesia Timur. Terutama dengan dukungan beragam fitur dari Sitolaut yang dapat mempermudah segala urusan tersebut.

Baca Juga : Aplikasi Jurnal Harian Terbaik dan Terpopuler 2020, Ini Pilihannya!

Beragam Fitur Aplikasi Sitolaut

Berikut ini deretan fitur dari Sitolaut yang cukup bermanfaat, antara lain:

Sitolaut Mobile

Salah satu fitur yang berfungsi untuk mengakomodir penggunaan Sitolaut dengan menggunakan mobile.

Consignee Zone

Dengan fitur ini, para pengguna dapat membuat consignee atau pembeli barang yang hanya dapat melakukan transaksi pada daerahnya sendiri. Hal ini kecuali untuk muatan balik.

Tarif Control

Fitur aplikasi Sitolaut yang memiliki fungsi untuk mengontrol serta memonitoring tarif jasa ekspedisi yang memperoleh proses input dari pengangkut atau shipper sebagai biaya jasa pengiriman.

Sitolaut Ternak

Salah satu fitur ini hadir untuk logistik ternak. Dengan demikian, Sitolaut peternakan dapat termonitoring oleh regulator dengan menggunakan sistem.

Master Kapal

Memiliki fungsi untuk menentukan serta nedata kapal utama dan kapal pengganti.

Baca Juga : Aplikasi Tambahan Gojek Tanpa Root, Orderan Lebih Lancar dan Gacor

Master Trayek

Fitur yang bermanfaat untuk penyeragaman pemberian nama trayek, menentukan trayek berangkat, serta trayek balik.

Masih banyak lagi fitur yang dapat anda temukan dalam Sitolaut, yang masing-masing fitur tersebut tentu memiliki fungsi tersendiri.

Fitur aplikasi Sitolaut tersebut antara lain fitur Report merupakan tambahan reporting untuk kebutuhan regulasi. Terdapat pula fitur Operator yang berfungsi untuk merubah nomor kontainer serta menginput kontainer kosong.

Sedangkan fitur berfungsi merubah jenis dan muatan atau edit packing list. Sedangkan mengenai jadwal kapal telah proses input oleh masing-masing pelabuhan.

Untuk pemilihan pelabuhan bongkar yang sesuai dengan pakta integritas. Dengan demikian, consignee hanya bisa menjadi penerima muatan serta pelabuhan yang sudah memperoleh pakta integritas.

Manfaat Aplikasi Sitolaut

Selain mengetahui beragam jenis fitur aplikasi Sitolaut, para pengguna juga perlu mengetahui manfaat penting dari aplikasi ini.

Manfaat tersebut adalah mampu memberi kemudahan dalam melakukan purchase order. Dalam proses ini, pembeli dapat memilih sendiri penjual, Jasa Pengurusan Transportasi atau JPT, serta jadwal kapal sesuai dengan kebutuhannya.

Sedangkan regulator, dalam hal ini adalah pemerintah, dapat dengan mudah dalam memonitor segala proses bisnis yang terjadi pada aplikasi Sitolaut.

Selain itu, JPT juga akan lebih mudah dalam melakukan booking container hingga proses pembayaran atas cointer yang telah melalui proses pesan.

Hingga saat ini, Sitolaut belum tersedia dalam Google Play. Aplikasi ini baru akan rilis sementara dan bisa diakses melalui https://ift.tt/382wZNa.

Sitolaut sudah melalui proses kirim ke Google dan saat ini posisinya masih review oleh Google yang selanjutnya akan naik pada Google Play. Lalu aplikasi ini target satu minggu kedepan sudah terdapat pada Google Play.

Dengan memanfaatkan fitur aplikasi Sitolaut, segala kegiatan layanan tol laut dapat anda akses dengan mudah. Pengembangan aplikasi ini merupakan salah satu langkah yang tepat.

Pasalnya, hal ini dapat mengubah proses layanan bongkar muat barang tol laut yang sebelumnya secara manual saat ini menjadi online. (R10/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

The post Fitur Aplikasi Sitolaut Permudah Akses Tol Laut Secara Online appeared first on Harapan Rakyat Online.



source https://www.harapanrakyat.com/2020/12/fitur-aplikasi-sitolaut/

Tags :

bm

Jasa Google Ads

Jasa Google Adwords Profesional

Kami menawarkan layanan produk unggulan terbaik kami seperti jasa google ads, jasa optimasi seo website, jasa facebook ads, whatsapp blast, sms broadcast, jasa penulis artikel dan lainnya.

  • Jasa Google Ads
  • www.gacorbos88.my.id/
  • Koh Pich St, Phnom Penh.
  • admin@gacorbos88.my.id
  • +62 816 1762 1368

Post a Comment