Saat Cek BLT UMKM, Antrian Warga Ciamis di Bank Abaikan Prokes

Saat Cek BLT UMKM, Antrian Warga Ciamis di Bank Abaikan Prokes

Berita Ciamis (harapanrakyat.com).- Antrean dan kerumuman warga nampak terlihat di beberapa Kantor Bank BRI Cabang dan Unit di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Salah satunya di BRI unit Pasar Manis Ciamis. Keadaan tersebut terjadi beberapa hari terkahir ini.

Sayangnya, kondisi antrian warga yang sangat panjang dan berdesakan tersebut mengabaikan protokol kesehatan (Prokes).

Diketahui  yang mengantri di BRI unit kebanyakan menanti giliran menerima dana program bantuan dari Presiden Republik Indonesia (Banpres) melalui Kementrian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sebesar Rp.2,4 juta.

“Saya melihat sendiri beberapa hari ini Kantor Cabang dan Unit BRI penuh didatangi masyarakat yang ingin mengecek dan mencairkan bantuan dari pemerintah. Saya lihat, protokel kesehatan diabaikan,” ucap Toni Ichlas, salah satu Relawan Kemanusian Ciamis (RKC), Selasa (20/10/2020).

Menurut Toni, ini harus menjadi sorotan dari tim Satgas Covid-19 Kabupaten Ciamis. Agar kerumunan warga pada saat pencairan bantuan di perbankan diawasi.

Dengan adanya kejadian ini, ditakutkan meyebabkan klaster baru penyebaran Covid-19.

“Mungkin harus ada imbauan ataupun pemecahan masalah dalam menginisiasi tidak terjadi kerumunan. Disisi lain, masyarakat sangat butuh bantuan UMKM dari pemerintah. Tapi masyarakat juga harus diberitahu pentingnya protokoler kesehatan,” katanya.

Toni menegaskan, dengan adanya imbauan ataupun dukungan fasilitas yang menunjang tidak terjadinya kerumunan, dipastikan masyarakat pasti akan menurut.

“Contohnya seperti halnya DKUKMP yang banyak didatangi  masyarakat  untuk mengajukan bantuan. Tapi pihak DKUKMP bisa mengatur sedemikian rupa, sehingga kerumunan bisa dihindarkan,” ungkapnya.

Toni berharap, pihak BRI Cabang Ciamis bisa lebih memberikan fasilitas kepada masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan dan juga memberikan fasilitas akses informasi yang bagi penerima bantuan.

“Kebanyakan yang datang, masyarakat menanyakan apakah mendapatkan ataupun tidak. Sehingga terjadi penumpukan. Maka dari itu, BRI harus menyediakan akses informasi yang mudah kepada masyarakat, misalnya melalui aplikasi,” pungkasnya. (Fahmi/Koran HR)

The post Saat Cek BLT UMKM, Antrian Warga Ciamis di Bank Abaikan Prokes appeared first on Harapan Rakyat Online.



source https://www.harapanrakyat.com/2020/10/saat-cek-blt-umkm-antrian-warga-ciamis-di-bank-abaikan-prokes/
Jasa Iklan Google Adwords Situs Judi Slot Online
Jasa Whatsapp Blast Situs Judi Slot Online
Jasa Backlink PBN Situs Judi Slot Online
Jasa Penulis Artikel SEO Situs Judi Slot Online

Slider Parnert

Subscribe Text

Jasa Google Ads Situs Judi Online