Tuesday, October 27, 2020

BLT BPJS Termin 2 Cair Kapan Cair? Rp 1,2 Juta Langsung ke Rekening

BLT BPJS termin 2 kapan cair

BLT BPJS termin 2 kapan cair? Ini jadi pertanyaan para pekerja. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) pencairan BLT BPJS ketenagakerjaan akan tersalurkan pada awal November 2020.

Sebelumnya Kemnaker akan melakukan proses evaluasi penyaluran BLT BPJS untuk termin pertama. Rencananya termin 2 akan tersalurkan setelah semua penerima BLT mendapatkan pencairan pada termin 1.

Pemerintah menargetkan sebanyak 15,7 juta pekerja mendapatkan BLT masing-masing sebesar Rp 2,4 juta. BLT Rp 2,4 juta ini akan tersalurkan dalam dua termin.

Baca Juga: Login kemnaker.go.id Cek Daftar Nama Penerima BLT BPJS, Ini Caranya!

Masing-masing pekerja mendapat Rp 600 per bulan. Sehingga totalnya menjadi Rp 2,4 juta. Namun penyalurannya dalam 2 bulan sekali. Pada termin 1, sejumlah pekerja sudah mendapatkan Rp 1,2 juta.

BLT BPJS Termin 2 Segera Cair

Pemerintah menganggarkan dana sebesar Rp 37,7 triliun untuk BLT BPJS ini. Selama bulan Oktober 2020, untuk pencairan BLT termin pertama, sudah tersalurkan kepada 12.166.471 pekerja. Ini berarti proses pencairan BLT BPJS sudah mencapai 98,09 persen.

Dalam proses pencairan BLT BPJS, BPJS Ketenagakerjaan bersama Kemnaker akan melakukan verifikasi dan validasi terlebih dahulu.

Jika lolos proses verifikasi dan validasi, maka BLT BPJS Ketenagakerjaan dapat segera tersalurkan kepada penerimanya.

Dalam proses verifikasi dan validasi ini ada sejumlah pekerja yang tidak lolos. Sehingga tidak mendapatkan BLT BPJS termin 2.

Pekerja yang tidak lolos verifikasi, misalnya NIK-nya tidak valid, atau nomor rekening tidak sesuai dengan data nama pekerja.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, mengatakan masih ada sisa anggaran dari BLT BPJS Ketenagakerjaan ini. Karena itu pihaknya mengusulkan agar anggaran yang ada untuk alokasi BLT kepada guru honorer pada Kementerian Pendidikan, maupun Kementerian Keagamaan.

Data pekerja yang sudah valid pada akhir September 2020 hanya 12,4 juta pekerja. Sementara anggaran yang ada untuk 15,72 pekerja. Karena itulah selisihnya akan tersalurkan kepada guru honorer.

Menaker Ida juga menjanjinkan pencairan BLT BPJS termin 2 pada minggu-minggu ini atau paling lambat pada awal November.

Bagi Anda yang sudah menerima BLT BPJS termin 1 sebesar Rp 1,2 juta, tinggal siap-siap menerima lagi transfer Rp 1,2 juta dari pemerintah langsung ke rekening Anda.

Siapa Saja Penerima BLT BPJS?

Persyaratan untuk mendapatkan BLT BPJS Ketenagakerjaan, adalah pekerja dengan gaji kurang dari Rp 5 juta. Selain itu, pekerja ini juga tercatat sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan yang aktif setidaknya sampai Juni 2020.

Selain itu, pekerja juga harus menyerahkan rekening bank atas nama sendiri untuk proses transfer BLT langsung. Rekening harus atas nama sendiri, tidak boleh atas nama orang lain.

Baca Juga: Cek Nama Penerima BLT BPJS, Ini Caranya Via Login kemnaker.go.id

Jika semua syarat sudah terpenuhi, apakah Anda akan menerima BLT BPJS termin 2? Anda bisa mengeceknya lewat situs resmi Kemnaker.

Cara Cek Penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan

Cara mengecek apakah Anda penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan, Anda kunjungi kemnaker.go.id. Lalu klik ‘Daftar’ pada bagian kanan atas. Isi kolom pendaftaran akun dengan NIK dan nama orang tua. Anda bisa memasukkan nama ayah atau ibu.

Jika sudah, maka klik ‘Daftar Sekarang’. Nantinya Kemnaker akan mengirim kode OTP melalui SMS ke nomor yang Anda daftarkan.

Jangan lupa lakukan aktivasi. Jika selesai, Anda masuk kembali ke laman Kemnaker, selanjutnya klik login atau masuk.

Anda harus mengisi formulir jika sudah berhasil login ke situs Kemnaker. Isi dengan lengkap, isi juga foto profil, status pernikahan, dan lain-lainnya.

Selesai isi formulir, akan ada pemberitahuan pada dashboard, apakah Anda masuk sebagai penerima BLT BPJS termin 2 atau bukan.

Anda bisa mengisi aduan apabila dalam dashboard tercantum sebagai penerima BLT BPJS, namun Anda tak kunjung menerima BLT.

Pada dashboard akun Kemnaker, ada tombol ‘kirim aduan’. Klik saja, lalu laporkan bahwa Anda belum menerima bantuan BLT BPJS padahal terdaftar sebagai penerima.

Cara tersebut bisa Anda lakukan agar segera mendapat BLT BPJS Ketenagakerjaan. Pastikan juga rekening yang Anda daftarkan untuk mendapat BLT BPJS masih aktif.

Itulah jadwal pencairan BLT BPJS termin 2 yang Anda nanti-nantikan. Sekali lagi pastikan rekening Anda masih aktif untuk mendapatkan transfer sebesar Rp 1,2 juta langsung. (R7/HR-Online)

Editor: Ndu

The post BLT BPJS Termin 2 Cair Kapan Cair? Rp 1,2 Juta Langsung ke Rekening appeared first on Harapan Rakyat Online.



source https://www.harapanrakyat.com/2020/10/blt-bpjs-termin-2-cair-kapan-cair-rp-12-juta-langsung-ke-rekening/

Tags :

bm

Jasa Google Ads

Jasa Google Adwords Profesional

Kami menawarkan layanan produk unggulan terbaik kami seperti jasa google ads, jasa optimasi seo website, jasa facebook ads, whatsapp blast, sms broadcast, jasa penulis artikel dan lainnya.

  • Jasa Google Ads
  • www.gacorbos88.my.id/
  • Koh Pich St, Phnom Penh.
  • admin@gacorbos88.my.id
  • +62 816 1762 1368

Post a Comment