Batuk Tak Kunjung Sembuh, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Batuk tak kunjung sembuh, penyebab dan cara mengatasinya. Foto: Net/Ist.

Batuk tak kunjung sembuh sering dianggap bukan hal serius karena biasanya akan sembuh dengan sendirinya. Batuk memang menjadi salah satu respons tubuh secara alami terhadap alegran dan polutan.

Hal tersebut merupakan suatu kondisi yang sudah biasa kita alami, sehingga terkadang kita beranggapan munculnya batuk itu sebagai hal biasa.

Meski begitu, saat kamu mengalami batuk dan sudah berlangsung lebih dari tiga hari, kamu harus mewaspadainya. Karena, kondisi tersebut bisa masuk dalam kategori batuk kronis.

Merangkum dari berbagai sumber, ada dua jenis batuk yang tergolong kronis. Pertama, batuk basah yang akan memproduksi riak. Kedua adalah batuk kering yang dapat menyebabkan terjadinya iritasi pada tenggorokan.

Baca Juga : Batuk Akibat Asam Lambung dan Cara Mengatasinya

Batuk tak kunjung sembuh bisa jadi itu merupakan batuk kronis. Pada orang dewasa kondisi ini bisa berlangsung lama, bahkan bisa sampai delapan minggu. Sedangkan, pada anak-anak bisa sampai empat minggu.

Penyebab batuk kronis bisa akibat asam lambung, alergi, asma, atau bronkitis. Meski demikian, batuk yang tidak kunjung sembuh tak hanya terjadi oleh beberapa alasan tersebut.

Berikut ini sejumlah masalah lain yang dapat menyebabkan terjadinya batuk yang berkepanjangan, berikut dengan cara mengatasinya.

Penyebab Batuk Tak Kunjung Sembuh dan Cara Mengatasinya

Udara yang Terlalu Lembap atau Kering

Kondisi udara yang ada di sekitarmu dapat menjadi penyebab munculnya batuk. Baik karena udaranya terlalu lembap maupun kering.

Karena, udara yang lembap dapat memicu munculnya sejumlah alergen penyebab asma. Kondisi ini bisa membuat kamu menderita batuk secara terus-menerus. Sedangkan, udara kering dapat menimbulkan terjadinya iritasi pada tenggorokan dan berujung batuk kronis.

Saluran Udara yang Bengkak

Baca Juga : Waspadai Penyebab Batuk Berdarah dan Penanganannya

Batuk kronis menjadi gejala umum dari infeksi virus lainnya dan demam. Meski sejumlah gejala demamnya akan hilang dalam beberapa hari, namun batuknya bisa berlangsung dalam waktu yang lebih lama.

Hal itu terjadi lantaran virus penyebab demam bisa mengakibatkan saluran udara menjadi terlalu sensitif dan bengkak. Oleh sebab itu, demam yang sudah mereda serta virusnya menghilang, namun batuk tak kunjung sembuh.

Sejumlah Masalah Kesehatan Lain

Masalah kesehatan lain seperti asma dan alergi bisa menjadi penyebab batuk kronis. Kondisi ini bisa muncul karena demam atau adanya perubahan lingkungan.

Selain itu, asam lambung juga menjadi salah satu penyebab batuk tak kunjung sembuh, bahkan batuk kronis. Kondisi tersebut biasanya dibarengi dengan mual, sendawa, serta regurgitasi.

Usai Minum Air

Flu atau demam dapat menyebabkan lendir melekat pada saluran udara. Kondisi tersebut bisa memicu munculnya penyakit batuk kronis.

Agar lendir hilang dari saluran udara, sebaiknya kamu konsumsi banyak cairan, seperti air, sup dan jus. Setelah minum air juga masih memungkinkan batuk-batuk kecil itu muncul.

Semprotan Hidung

Baca Juga : Gila! Miras Mahal, Pemuda di Banjar Beralih Konsumsi Obat Batuk

Memakai semprotan hidung dekongestan dapat membantu menghilangkan hidung yang terasa mampet. Tapi jangan menggunakan alat tersebut melebihi tiga hari karena dapat menyebabkan batuk kembali muncul.

Semprotan yang berlebihan dapat menyebabkan membran nasal jadi membengkak. Kondisi ini bisa mengakibatkan lebih rentan terjadi penyumbatan yang berujung batuk.

Beberapa hal tersebut bisa menjadi penyebab batuk tak kunjung sumbuh. Jika batuk yang kamu alami sudah terlalu lama dan kondisinya sudah parah, sebaiknya kamu segera konsultasikan dengan dokter supaya tidak mengganggu.

Cara Alami Mengatasi Batuk Kronis

Batuk tak kunjung sembuh melalui pengobatan dokter akan bekerja lebih efektif jika kamu mengikuti beberapa langkah dalam perawatannya. Baik dengan cara mengonsumsi obat batuk alami, atau merubah gaya hidup.

Mengatasi batuk kronis dengan cara-cara alami bisa kamu lakukan, seperti halnya memperbanyak waktu istirahat. Pastikan kebutuhan cairan dalam tubuh terpenuhi, seperti minum air putih atau jus buah yang kaya vitamin.

Selain itu, berkumur secara rutin menggunakan larutan air garam, serta mengonsumsi larutan yang hangat juga bisa membantu untuk mengencerkan dahak.

Cara alami mengatasi batuk kronis yang menyebabkan batuk tak kunjung sembuh berikunya yaitu rutin mengonsumsi madu. Kemudian berhenti merokok, serta selalu menjaga kelembapan udara, ini bisa menggunakan humidifier.

Kamu juga harus menjauhi iritan/polusi, mengurangi konsumsi makanan berlemak, makanan yang mengandung asam tinggi, serta hindari konsumsi minuman beralkohol. (Eva/R3/HR-Online)

The post Batuk Tak Kunjung Sembuh, Penyebab dan Cara Mengatasinya appeared first on Harapan Rakyat Online.



source https://www.harapanrakyat.com/2020/09/batuk-tak-kunjung-sembuh-penyebab-dan-cara-mengatasinya/
Jasa Iklan Google Adwords Situs Judi Slot Online
Jasa Whatsapp Blast Situs Judi Slot Online
Jasa Backlink PBN Situs Judi Slot Online
Jasa Penulis Artikel SEO Situs Judi Slot Online

Slider Parnert

Subscribe Text

Jasa Google Ads Situs Judi Online