Saturday, August 22, 2020

Kisah Dibalik Asinnya Mata Air di Rajadesa Ciamis

Mata Air di Ciamis

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Ada cerita menarik terkait asinnya mata air Ciuyah yang berada di Dusun/Desa Tigaherang, Kecamatan Rajadesa, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Mata air di Ciamis tersebut konon merupakan peninggalan dari Eyang Raja Lautan, seorang prajurit Nyi Roro Kidul, Ratu Laut Kidul.

Baca Juga: Unik, Mata Air Ciuyah di Ciamis Ini Rasanya Asin Meski Jauh dari Laut

Kuncen Patilasan Eyang Raja Lautan, Mak Suhemah, mengatakan, Eyang Raja Lautan saat itu sedang bertapa di lokasi mata air Ciuyah.

“Selesai tapa, Kanjeng Eyang Raja Lautan butuh garam untuk memasak makanannya. Saat itu tidak ditemukan garam, karena jauh dari laut. Air yang ada pun rasanya tawar,” ujar kuncen berusia 60 tahun saat ditemui HR Online, Sabtu (22/8/2020).

Saat itulah, lanjut Mak Suhaemah, Kanjeng Eyang Raja Lautan berdo’a agar mata air yang berada di lokasi tempatnya bertapa menjadi air garam.

“Kanjeng Eyang hatinya bersih, saat berdo’a dengan penuh keikhlasan. Sehingga do’anya dikabulkan. Air tawah yang ada di dekatnya pun jadi asin,” jelasnya.

Sejak itu, kata Mak Suhaemah, mata air yang berada di dekat pertapaannya dari tawar menjadi asin. “Sampai saat ini mata air itu asin,” katanya.

Peninggalan Kanjeng Eyang Raja Lautan bukan hanya air asin di tengah pegunungan saja. Namun juga petilasan yang lokasinya berada di Puncak Gunung Uyah. Petilasan tersebut banyak didatangi peziarah.

“Setiap peziarah yang datang ke Petilasan Eyang Raja hanya berdo’a meminta kepada Allah SWT. Tidak boleh berdo’a atau meminta kepada yang lainnya,” tegasnya.

Mak Suhaemah menuturkan, Eyang Raja Lautan merupakan prajurit pilihan yang gagah dan perkasa. Eyang Raja merupakan utusan Nyi Roro Kidul untuk mengawasi kerajaan Laut Kidul di Desa Tigaherang.

“Eyang Raja Lautan ini prajurit pinilih, beliau ditugaskan Nyi Roto Kidul untuk mengawasi kerajaan Laut Kidul dan memantau keamanan di daerah sini,” katanya.

Sementara itu, keberadaan mata air Ciuyah di Rajadesa Ciamis ini cukup unik, lantaran berada di kawasan pegunungan namun airnya berasa asin seperti air laut. Padahal lokasinya sangat jauh dari Laut. (Ndu/R7/HR-Online)

The post Kisah Dibalik Asinnya Mata Air di Rajadesa Ciamis appeared first on Harapan Rakyat Online.



source https://www.harapanrakyat.com/2020/08/kisah-dibalik-asinnya-mata-air-di-rajadesa-ciamis/

Tags :

bm

Jasa Google Ads

Jasa Google Adwords Profesional

Kami menawarkan layanan produk unggulan terbaik kami seperti jasa google ads, jasa optimasi seo website, jasa facebook ads, whatsapp blast, sms broadcast, jasa penulis artikel dan lainnya.

  • Jasa Google Ads
  • www.gacorbos88.my.id/
  • Koh Pich St, Phnom Penh.
  • admin@gacorbos88.my.id
  • +62 816 1762 1368

Post a Comment