Petani di Pangandaran Kesal, 2,5 Kilometer Jaringan Irigasi Tak Berfungsi

Petani di Pangandaran Kesal, 2,5 Kilometer Jaringan Irigasi Tak Berfungsi

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com).- Jaringan irigasi tersier yang berlokasi di Dusun Sentul, Desa Sukanagara, Kecamatan Padaherang Kabupaten Pangandaran kondisinya sangat memprihatinkan.

Pasalnya, sepanjang 2,5 kilometer tidak dapat difungsikan untuk mengairi sawah.

Salah seorang warga, Sunarto, mengatakan, jaringan irigasi tersebut sudah lebih dari 5 tahun tidak beroperasi. Sementara itu, sawah milik warga sangat bergantung pada lancarnya pengairan.

“Kami sudah bosan karena tidak ada tindak lanjut. Dulu pernah disampaikan saat kampanye Pilkades akan diperbaiki, namun nyatanya sampai saat ini belum juga direalisasikan, percuma ada pengairan yang tidak berfungsi,” kata Sunarto kepada Koran HR, Senin (6/7/2020).

Akibatnya, sawah yang berada di RT 1,2,10 dan RT 11 pada tahun lalu gagal panen karena kekeringan.

Senada juga dikatakan Rosidin, warga lainnya. Ia harap agar saluran air tersebut bisa digunakan kembali agar pertanian kembali menggeliat.

“Percuma juga ada jaringan irigasi tidak berfungsi. Bahkan ada jaringan irigasi ditutup dengan tanah oleh warga karena kesal tidak juga diperbaiki,” singkat Rosidin.

Kades Sukanagara, Tarso, mengatakan, pihaknya sejak tahun lalu sudah mengajukan agar saluran air tersebut diperbaiki. Karena kewenangannya di BBWS, pihaknya pun mengaku sudah berupaya ke lembaga tersebut.

“Tiap tahun meminta pengusulan infrastruktur, termasuk masalah tersebut. Bahkan saya sudah pernah ke BBWS berbicara langsung ke PPPK-nya,” jelas Tarso.

Tak hanya itu, Komisi 3 DPRD Pangandaran sudah melakukan survei ke lokasi tersebut, termasuk meninjau jalan yang rusak karena belum teranggarkan oleh pemerintah.

Untuk pembangunan saluran air sepanjang 2,5 kilometer selain kewenangan BBWS, juga membutuhkan biaya yang besar. Di tahun 2021 mendatang pihaknya akan segera mengusulkan lagi.

“Kita akan memetakan di tahun 2021 mengingat panjang dan biayanya yang besar. Kita usulkan ke BBWS, di samping itu juga ke pemerintah daerah dengan terlebih dahulu membahas dengan Pak Bupati,” pungkas Tarso. (Mad/Koran HR)

The post Petani di Pangandaran Kesal, 2,5 Kilometer Jaringan Irigasi Tak Berfungsi appeared first on Harapan Rakyat Online.



source https://www.harapanrakyat.com/2020/07/petani-di-pangandaran-kesal-25-kilometer-jaringan-irigasi-tak-berfungsi/
Jasa Iklan Google Adwords Situs Judi Slot Online
Jasa Whatsapp Blast Situs Judi Slot Online
Jasa Backlink PBN Situs Judi Slot Online
Jasa Penulis Artikel SEO Situs Judi Slot Online

Slider Parnert

Subscribe Text

Jasa Google Ads Situs Judi Online