Bahaya Terinfeksi Corona Lewat Makanan dan Pencegahannya

Bahaya Terinfeksi Corona Lewat Makanan

Bahaya terinfeksi Corona lewat makanan ternyata baru-baru ini ditemukan di China. Hal ini didasarkan pada sebuah penelitian di China dengan temuan Virus Corona pada kemasan udang beku. Hal ini tentu saja menimbulkan banyak pertanyaan.

Salah satunya adalah apakah virus Corona dapat berkembang biak di makanan atau tidak? Apakah virus Corona dapat menempel di kemasan makanan dan juga berkembang disana? Berbagai pertanyaan tersebut muncul akibat adanya temuan di China.

Apabila penyebaran virus Corona bisa dilakukan melalui makanan maka akan sangat berbahaya. Mengingat banyak orang yang masih kurang berhati-hati ketika membeli makanan kemasan.

Bahaya Terinfeksi Corona Lewat Makanan

Ahli gizi Dominikus Raditya Atmaka S.Gz., M.P.H menyampaikan ulasannya pada sebuah webinar. Ia mengatakan bahwa makanan tidak bisa menjadi media bagi pertumbuhan Covid-19. Hal ini juga diungkapkan oleh para peneliti seperti yang dilansir pada Canada News.

Meskipun tidak bisa menjadi media pertumbuhan namun virus tersebut dapat menempel. Tidak hanya pada kemasan makanan saja tetapi juga pada benda lainnya. Hal inilah yang menjadi perantara penyebaran virus Corona.

Sehingga bahaya terinfeksi Corona lewat makanan menjadi lebih besar. Ada beberapa benda yang memiliki resiko besar menjadi perantara penyebaran Covid-19. Diantaranya adalah kemasan makanan, isi makanan itu sendiri, bahkan alat makan.

Alat makan bisa menjadi perantara jika terkena droplet dari orang yang postif Corona. Denga begitu media transfer tersebut membuat penyebaran menjadi semakin luas. Hal inilah yang perlu diwaspadai oleh seluruh masyarakat.

Penjelasan selanjutnya juga dipaparkan oleh Dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat di UNAIR. Virus Covid-19 bisa menyebar dengan mudah jika memiliki media transfer yang sangat mendukung. Salah satunya adalah benda yang sudah terkontaminasi oleh orang yang terpapar virus.

Kemudian tangan yang memegang benda tersebut menyentuh area wajah. Seperti mata, hidung, dan mulut. Terlebih lagi jika makanan yang dikonsumsi telah terpapar droplet dari orang yang terinfeksi virus. Bukan hal yang tidak mungkin jika penularan akan terjadi dengan mudah.

Bahaya terinfeksi Corona lewat makanan ini akan semakin menyebar. Mulai dari satu orang hingga menyebar ke banyak orang. Hal ini terjadi karena kurang hati-hati dan kurang waspada. Kemudian ditambah kurang kesadaran akan protokol kesehatan yang telah dianjurkan.

Makanan memang bukan media pertumbuhan virus Corona. Namun dapat menjadi media penyebaran yang berbahaya. Jika tidak dilakukan pencegahan maka akan berdampak buruk bagi diri sendiri dan orang lain.

Kemungkinan penularan Covid-19 melalui makanan memiliki tingkat yang besar. Apalagi jika orang tersebut tidak menerapkan protokol kesehatan yang baik dan benar. Tentunya akan sangat berbahaya jika tidak ada pencegahan sama sekali.

Baca Juga: Gejala Infeksi Corona Kata Para Ahli Terdapat 6 Tipe, Ini Jenisnya

Pencegahan Dari Bahaya Terinfeksi Corona Lewat Makanan

Ahli Gizi Dominikus menyebutkan bahwa ada beberapa cara pencegahan yang bisa dilakukan. Diantaranya adalah yang pertama yaitu memastika kebersihan diri. Mulai dari persiapan bahan makanan hingga mengolahnya hingga disajikan.

Apabila merasa memiliki gejala terinfeksi virus Corona maka hindari bahan makanan yang akan dibuat. Apalagi memasak makanan untuk orang lain, hal tersebut perlu dihindari. Kedua, mencuci tangan secara teratur dan rutin. Terutama sesudah atau sebelum memegang benda-benda yang diragukan kebersihannya.

Sebab, bahaya terinfeksi Corona lewat makanan bisa datang dari mana saja. Ahli Gizi Dominikus juga menghimbau agar tidak sering mengonsumsi sayuran mentah. Kemudian daging setengah matang karena untuk menghindari virus yang masih bertahan di dalamnya.

Oleh karena itu, ketika memasak makanan harus matang dengan sempurna. Cara yang ketiga adalah menutup area saluran pernapasan selama memasak. Seperti menutup hidung dan mulut menggunakan masker. Tujuannya adalah agar tidak ada droplet yang jatuh ke makanan yang sedang di masak.

Selanjutnya adalah memastikan bahwa alat makan sudah tersedia dengan bersih. Disarankan untuk menggunakan alat makan pribadi yang lebih aman. Cara lainnya adalah menghindari kontak berlebihan dengan orang lain.

Terutama saat membeli makanan di luar. Memastikan bahwa makanan yang dibeli benar-benar bersih, bergizi, dan juga matang. Sehingga akan lebih baik untuk kesehatan diri sendiri dan orang kain.

Bahaya terinfeksi Corona lewat makanan bisa dicegah melalui cara diatas. Apabila merasa memiliki gejala terinfeksi Corona maka akan lebih baik jika melakukan isolasi mandiri. Kemudian melakukan tes agar diketahui penyakitnya dengan jelas. (R10/HR Online)

The post Bahaya Terinfeksi Corona Lewat Makanan dan Pencegahannya appeared first on Harapan Rakyat Online.



source https://www.harapanrakyat.com/2020/07/bahaya-terinfeksi-corona-lewat-makanan/
Jasa Iklan Google Adwords Situs Judi Slot Online
Jasa Whatsapp Blast Situs Judi Slot Online
Jasa Backlink PBN Situs Judi Slot Online
Jasa Penulis Artikel SEO Situs Judi Slot Online

Slider Parnert

Subscribe Text

Jasa Google Ads Situs Judi Online