Friday, July 3, 2020

Aplikasi Stem Gitar Terbaik 2020 Hasil Lebih Akurat

Aplikasi Stem Gitar Terbaik 2020 Hasil Lebih Akurat

Aplikasi stem gitar dapat anda gunakan secara mudah untuk menyamakan nada pada gitar anda. Bagi anda yang gemar dengan alat musik gitar, tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah stem gitar.

Stem gitar dilakukan untuk memastikan nada yang dihasilkan oleh gitar akan terdengar nyaring serta pas. Dengan perkembangan zaman saat ini, melakukan stem gitar tidak harus dilakukan dengan cara manual.

Akan tetapi, anda dapat melakukannya melalui beberapa perangkat yang anda miliki seperti Android, PC, atau iPhone anda. Terdapat beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk menyetel gitar akustik anda.

Aplikasi Stem Gitar Terbaik 2020 Hasil Lebih Akurat

Sebelum memainkan alat musik gitar, tentu anda harus memastikan atau menyetel senar terlebih dahulu dengan menggunakan stem.

Hal ini bertujuan untuk menyesuaikan atau mencocokkan nada gitar agar enak saat dimainkan. Akan tetapi, tidak semua orang dapat melakukan stem gitar, terutama bagi para pemula yang baru belajar main gitar.

Baca juga: Aplikasi Streaming Musik Resso Resmi Meluncur di Indonesia

Namun anda tidak perlu khawatir. Dengan teknologi yang semakin maju, saat ini telah hadir platform untuk stem gitar pada smartphone anda sehingga gitar anda bisa stem secara lebih pas.

Di bawah ini beberapa aplikasi yang dapat anda gunakan untuk stem secara tepat dan akurat:

Chromatic Guitar Tuner

Ini merupakan aplikasi stem gitar dengan menggunakan interface sederhana yang cukup mudah digunakan oleh siapa saja, terutama bagi pemula yang baru belajar main gitar.

Aplikasi Stem Gitar Terbaik
Chromatic Guitar Tuner

Aplikasi yang dikembangkan oleh Gismart ini memiliki fungsionalitas yang cukup baik serta dapat digunakan pada instrumen musik lainnya, seperti biola, ukulele, bass, dan banjo.

Hal menarik dari Chromatic Guitar Tuner juga menyediakan garpu tala sebagai tuning tambahan. Aplikasi ini memperoleh rating yang cukup tinggi dari para pengguna Android serta telah didownload sebanyak 10 juta kali.

GuitarTuna

GuitarTuna adalah salah satu aplikasi stem gitar yang cukup populer. Dengan memiliki tampilan yang cukup sederhana dan menarik, aplikasi ini juga memiliki fitur profesional yang sangat cocok buat anda yang sangat serius di bidang musik.

GuitarTuna

GuitarTuna merupakan aplikasi keluaran Yousician yang menyediakan metronom, kumpulan chord gitar, atau bahkan mini game sekalipun.

Menariknya lagi, anda tidak perlu merogoh kocek untuk dapat menggunakan aplikasi ini karena dapat anda unduh secara gratis dari Play Store.

Cifra Club Tuner

Aplikasi ini mungkin merupakan salah satu aplikasi stem yang paling sederhana dari semua aplikasi stem yang pernah ada.

Cifra Club Tuner

Dengan memiliki fitur yang dapat diandalkan, maka anda dapat menyetem gitar secara lebih cepat. Aplikasi ini adalah pilihan yang sangat tepat yang dapat anda unduh secara gratis dari Google Play Store.

PitchLab Guiter Tuner

Aplikasi stem gitar satu ini lebih mengedepankan visual dengan pilihan beberapa mode tampilan yang dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan.

PitchLab Guiter Tuner

Memiliki fitur yang cukup banyak, seperti tuner polifonik, spectogram, matriks chord, tahapan tuner, dan lain sebagainya.

Baca juga: Aplikasi Download Video YouTube Pilihan Terbaik Android

Sesuai nama yang dimiliki, Pitchlab Guitar Tuner dapat memberikan panduan setelan gitar yang cukup akurat serta membantu anda dalam bermain gitar.

DaTuner

DaTuner adalah salah satu aplikasi tuner chromatic pada Android yang menyajikan antarmuka yang cukup sederhana.

Meskipun demikian, aplikasi ini memiliki fungsi yang sangat baik. Pengguna dapat melakukan pengaturan atau stem gitar secara lebih akurat sesuai dengan keinginan.

DaTuner

Dengan menggunakan aplikasi DaTuner, dapat membantu anda dalam mengatur frekuensi dasar dan menganalisis kesalahan sekecil mungkin.

Sehingga para pengguna dapat melakukan tune sesuai dengan yang diharapkan. Anda juga dapat mengatur frekuensi mulai dari kisaran 8kHz – 48 kHz.

Pano Tuner

Ini merupakan aplikasi stem gitar yang memiliki interface sederhana dengan desain yang sangat menarik. Hal ini menjadi salah satu keunggulan dari Pano Tuner.

Interface dari aplikasi ini cukup baik digunakan bagi para pemula maupun profesional. Terdapat beragam fitur yang dapat membantu anda untuk memperoleh tuning yang tepat.

Aplikasi Stem Gitar Terbaik 2020

Selain itu, Pano Tuner juga mempunyai pengaturan sensitivitas mikrofon, dukungan untuk tuning non standar, serta penyesuaian frekuensi konser.

Aplikasi Pano Tuner merupakan aplikasi yang ditawarkan oleh Soundim. Aplikasi stem yang tidak berlayar ini dapat anda unduh melalui perangkat Android anda.

Saat ini untuk menyetel gitar tidak tidak lagi sulit. Dengan menggunakan aplikasi stem gitar, dapat mempermudah anda dalam menyetel gitar, baik bagi para pemula atau profesional dengan hasil yang akurat tentunya. (R10/HR-Online)

The post Aplikasi Stem Gitar Terbaik 2020 Hasil Lebih Akurat appeared first on Harapan Rakyat Online.



source https://www.harapanrakyat.com/2020/07/aplikasi-stem-gitar/

Tags :

bm

Jasa Google Ads

Jasa Google Adwords Profesional

Kami menawarkan layanan produk unggulan terbaik kami seperti jasa google ads, jasa optimasi seo website, jasa facebook ads, whatsapp blast, sms broadcast, jasa penulis artikel dan lainnya.

  • Jasa Google Ads
  • www.gacorbos88.my.id/
  • Koh Pich St, Phnom Penh.
  • admin@gacorbos88.my.id
  • +62 816 1762 1368

Post a Comment